aldhi. Diberdayakan oleh Blogger.

Sabtu, 22 Juni 2013

berita juventus

The Alien

IconIconIconIcon


Pemain Baru Juventus Jengkel Disebut Pengkhianat

Keputusan Angelo Ogbonna pindah ke Juventus rupanya terus melahirkan hujatan dari para pendukung Torino. Mereka jelas tak senang karena Ogbonna pindah ke klub yang jelas-jelas jadi rival abadi Torino. Oleh pendukung Il Toro, Ogbonna disebut sebagai pengkhianat.Sang pemain yang ditransfer Juve dengan harga 13 juta euro atau Rp 176 miliar akhirnya menanggapi cemohan tersebut. Ia tak terima disebut sebagai pengkianat Torino. Menurutnya, kepindahan ke Juve didasari karena faktor ambisi untuk jadi pemain papan atas Italia dan juga Eropa.
"Saya seorang profesional. Saya selalu melihat ke masa depan. Saya tidak menganggap diri saya sendiri sebagai pengkhianat. Saya selalu menekankan bahwa saya adalah pemain profesional. Hati saya selalu ada sepak bola dan saya ingin bermain itu di berbagai penjuru dunia," ucap Ogbonna yang dilansir situs resmi Juve.
"Saya pikir semua pemain memiliki ambisi untuk berada di level tertinggi. Pilihan saya bukan karena untuk mengkhianati siapapun. Ini terjadi karena saya merupakan orang yang sangat ambisius," tambahnya.
Musim ini, Torino dan Juve bakal bertemu di laga Serie A. Dalam pertandingan yang bertajuk Derby Turin itu, Ogbonna tentunya harus siap menerima cemohan dahsyat yang bakal dilontarkan para pendukung Torino. Namun daripada membicarakan hal itu, dirinya lebih memilih untuk mengomentari soal perasaannya setelah pindah ke Juventus. Ia merasa bahagia karena I Bianconerri dianggapnya sebagai klub terbaik di Italia dan juga Eropa.
"Derby? Itu akan menjadi penting. Saya tak pernah menarik diri dari tantangan. Di balik gairah saya, ada keinginan untuk menyebabkan masalah pada semua lawan," sebutnya.
"Juventus adalah satu-satunya klub yang begitu menginginkan saya. Saya senang, karena klub ini merupakan yang terbaik di Italia dan Eropa. Ini kesempatan yang harus diambil. Saya bisa berkembang di sini. Hidup di sini akan membuat segalanya terlihat lebih mudah," tuturnya lagi.
Oleh Juve, ogbonna dikontrak selama lima musim. Jika mampu tampil baik, bukan tak mungkin ia bakal dipanggil skuat Timnas Italia untuk Piala Dunia 2014 mendatang.

Alasan Juve Berikan Nomor 10 kepada Tevez

Turin - Carlos Tevez akan mengenakan kostum nomor 10 setelah resmi bergabung dengan Juventus. Apa alasan Juve sehingga mereka mau memberikan nomor keramat itu kepada Tevez?

Tevez dibeli Juve dari Manchester City seharga 10 juta poundsterling. Di Turin, striker asal Argentina itu diikat dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Hadirnya Tevez diharapkan bisa memberi solusi atas tumpulnya lini depan Juve dalam beberapa waktu terakhir. Bianconeri tentu berharap Tevez dan rekrutan baru lainnya, Fernando Llorente, rajin bikin gol di musim-musim mendatang.

"Ini adalah sebuah perekrutan yang sulit, tapi membuat kami sangat bangga karena dia adalah seorang pemain yang sudah kami inginkan selama bertahun-tahun," ungkap Direktur Umum Juve, Beppe Marotta, yang dikutip Football Italia.

"Kami kali ini sukses meski harus bersaing ketat (dengan klub-klub lain) -- dan saya sedang bicara klub-klub Italia dan luar negeri. Bahkan ketika kami tinggal membahas detail transfer, sebuah tim besar Eropa berusaha merekrutnya," katanya.

"Namun, Carlitos, melalui agennya, selalui menekankan hasratnya untuk memakai seragam kami," ujar Marotta.

Di Juve, Tevez akan memakai kostum nomor 10, sesuai dengan permintaannya. Kostum itu bukan nomor sembarangan karena pernah dipakai oleh Michel Platini, Roberto Baggio, dan Alessandro Del Piero. Nomor itu bahkan sempat tak punya pemilik setelah Del Piero hengkang pada akhir musim 2011/2012 lalu.

"Klub merasa bahwa si pemain adalah profil yang tepat, yang memiliki kualitas sebagai pribadi maupun profesional, untuk menjadi pewaris jersey tersebut," jelas Marotta.

"Tentu berat mengenakan nomor tersebut, tapi cepat atau lambat seseorang akan mendapatkannya. Sudah tepat untuk menunjukkan kepadanya kepercayaan kami," katanya.

 Tevez Gabung Juve, Milan Tak Menyesal


 Milan - Sempat dikaitkan dengan AC Milan, Carlos Tevez akhirnya malah bergabung dengan rival berat Rossoneri, Juventus. Terkait hal ini, kubu Milan tak merasakan penyesalan.

Tevez lebih dari sekali dikabarkan akan pindah ke Milan. Tapi, pada akhirnya Milan tak pernah mencapai kesepakatan dengan klub lama striker asal Argentina itu, Manchester City.

Tevez kini sudah menjadi bagian dari Juve. Dia dibeli Bianconeri dari City dengan biaya sebesar 10 juta poundsterling dan dikontrak selama tiga tahun.

Bagaimana tanggapan Milan setelah Tevez bergabung dengan salah satu kompetitor utama mereka?

"Itu bukan transfer yang menghilangkan senyum dari wajah saya. Melihat Tevez dalam seragam Juventus tak berpengaruh kepada saya," tegas Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani, yang dikutip Football Italia.

"Tevez mengatakan bahwa Juventus lebih menginginkannya daripada Milan? Ya memang begitu. Kami berhenti mendekatinya karena tak ada pemain kami yang pergi," jelasnya.

"Kami punya lima penyerang yang secara kualitas dan kuantitas lebih dari cukup. Oleh karena itu, tidak ada pemain baru yang akan datang kalau tak ada yang pergi," kata Galliani.

"Kami sudah beberapa kali mengatakan bahwa kami tak bisa membeli kalau kami tidak menjual dulu. Kami akan memulai dengan lima striker yang kami punya -- Mario Balotelli, Giampaolo Pazzini, Stephan El Shaarawy, Robinho, dan M’Baye Niang. Mereka memberi kami kepastian," ujarnya.

 ...................................................................................................................................................................

Juventus Konfirmasikan Minat FC Internazionale Pada Mauricio Isla

Juventus benarkan pihaknya saat ini sedang bernegosiasi dengan FC Internazionale soal transfer Mauricio Isla.
Isla memang diyakini telah ditandai Bianconerri sebagai pemain yang bakal diuangkan pada musim panas sekarang. Namun begitu, Nerazzurri bukanlah klub satu-satunya yang menginginkan tenaga Isla.
"Memang benar Inter sudah menunjukkan ketertarikan pada Isla," ujar general manager Juve Beppe Marotta seperti disitat Tribalfootball.
Marotta juga saat ini sedang menganalisis semua tawaran yang masuk dan akan mempertimbangkan proposal paling menarik.
"Namun mereka bukan satu-satunya klub yang kepincut pada Isla, jadi kita lihat saja apa yang bisa dituntaskan menyoal ini [transfer]," tandas Marotta.
 ..................................................................................................................................

Isla Tak Betah di Juve?

Meski sudah dipastikan bermain dengan Juventus di musim depan, Mauricio Isla rupanya tetap ingin tinggal bersama Udinese. Jarangnya kesempatan turun di skuat inti Juve sepertinya menjadi alasan dasar kenapa Isla ingin mudik ke klub lamanya.

Musim lalu, Isla berstatus sebagai pemain pinjaman di Juve. Namun musim depan dirinya ditebus 50 persen. Dengan kata lain, setengah kepemilikan Isla dipegang Juve dan setengahnya lagi tetap dimiliki Udinese. Namun sayangnya, Isla mengaku belum tahu soal kesepakatan yang terjalin antara dua klub tersebut.

"Di Juventus, saya belum bicara dengan siapapun. Saya juga tak tahu apa-apa soal perjanjian dengan Udinese. Sekarang saya hanya ingin tahu dimana saya akan bermain musim depan," ungkapnya.

Walaupun setengah kepemilikannya sudah digenggam Juve, Isla belum tentu mendapat tempat di skuat utama. Karenanya, ia dirumorkan bakal dipinjamkan ke Napoli ataupun Inter Milan.

"Saya mau kembali ke Udinese. Tapi saya ingin bermain secara konsisten, apakah itu di Juventus, Inter, ataupun Napoli," ungkapnya.

Musim lalu, Isla hanya mencatatkan 11 penampilan di Serie A. Torehannya tersebut jauh di bawah catatannya sewaktu ia memperkuat Udinese. Selama empat tahun terakhir membela Udinese (2008-2012) pemain kebangsaan Chili ini selalu mencatatkan lebih dari 20 penampilan. (FI) 

...........................................................................................................................  Gelandang Juventus Bertekad Sukses di Timnas Prancis

Kebanggaan benar-benar dirasakan Paul Pogba saat ini. Saat bertanding melawan Ghana di turnamen Piala Dunia U-20, Jumat 21 Juni 2013 kemarin dirinya ikut berkontribusi membawa Timnas Prancis menang 3-1. Dengan percaya diri, Pogba pun langsung mengatakan bakal membawa negaranya juara Piala Dunia tahun ini.

"Saya memiliki kesempatan untuk bermain di tim A (tim senior Prancis). Tapi saya bangga bisa kembali dengan skuat muda," ucapnya pada RMC Sport.

"Sudah lama sejak gelar Piala Dunia berada jauh dalam jangkauan kita. Karenanya, kami kembali berada di sini dan itu membuat saya senang. Saya siap ambil kepemimpinan di tim ini. Saya telah menunjukkan contoh memimpin tim dengan baik," tambahnya.

Di Timnas Prancis U-20, Pogba memang ditunjuk sebagai kapten tim. Demi kembali ke skuat senior, gelandang asal Juventus itu bertekad untuk bermain lebih baik sampai laga terakhir. Setelah ini, tim Les Blues dijadwalkan untuk menghadapi laga melawan Amerika Serikat, Senin 24 Juni dan Spanyol, Jumat 28 Juni mendatang.

"Saya akan pergi menuju tim A dan saya akan melakukan hal yang sama di sana. Saya telah menunjukkan, saya pantas untuk kembali," ucap Pogba. (GL/*)

 

...........................................................................................................................

Juve Tak Cemas Pemainnya Didekati MU

Gelandang Juventus Claudio Marchisio semakin hari semakin santer saja dikabarkan akan pindah dan bergabung bersama klub raksasa Inggris Manchester United. Red Devils siap memberikan gaji lebih besar kepada Marchisio.

Marchisio dilirik MU karena dinilai cocok untuk menggantikan gelandang veteran Paul Scholes yang baru saja pensiun. Meski MU makin gencar mendekati Marchisio, direktur umum Juve Giuseppe Marotta tetap tenang dan tak cemas.

"Marchisio? Tidak ada pertemuan, tidak ada masalah dengan dia. Juventus tidak pernah berpikir menempatkannya di bursa transfer. Dia pemain penting dan kami akan mencoba mempertahankannya," tutur Marotta kepada Sky Sport 24 Italy.

Selain MU, Marchisio juga masuk dalam daftar incaran klub kaya Ligue 1 AS Monaco. Ketertarikan Monaco terhadap Marchisio muncul karena sosok pelatih Claudio Ranieri yang pernah memoles Juve beberapa musim lalu. (*)


....................................................................................................................................................................
hati Anda adalah hitam dan putih?
kemudian menjadi penggemar ► ► ► ◄ ◄ ◄ gairah Juventus  


.....................................................................................................................................................................
an 2 scudetti Serie A, 1 Coppa Italia, 1 Piala Winners, 1 Piala Champions, 1 Piala Super Eropa, dan 1 Piala Interkontinental.

Sepanjang karir profesionalnya sebagai pesepakbola, Platini hanya bermain untuk 3 klub : Nancy, Saint-Etienne, dan Juventus. Salah satu quote Platini yang hingga sekarang terukir di kantor pusat & pusat latihan Juventus adalah : "Saya mulai bermain sepakbola untuk Nancy, klub terbaik di region Loraine, kemudian untuk klub terbaik di Perancis, Saint-Etienne, dan berakhir di klub terbaik dunia, Juventus."

Joyeux anniversaire Le Roi !!
Foto: On This Day - Michel Platini turns 58 years old.

Lahir di Joeuf, 21 Juni 1955, Platini bergabung dengan Juventus mulai musim 1982/83 hingga 1986/87. Berlaga 224 kali di semua ajang dengan seragam bianconeri, mencetak 104 gol, dan memenangkan 2 scudetti Serie A, 1 Coppa Italia, 1 Piala Winners, 1 Piala Champions, 1 Piala Super Eropa, dan 1 Piala Interkontinental.

Sepanjang karir profesionalnya sebagai pesepakbola, Platini hanya bermain untuk 3 klub : Nancy, Saint-Etienne, dan Juventus. Salah satu quote Platini yang hingga sekarang terukir di kantor pusat & pusat latihan Juventus adalah : "Saya mulai bermain sepakbola untuk Nancy, klub terbaik di region Loraine, kemudian untuk klub terbaik di Perancis, Saint-Etienne, dan berakhir di klub terbaik dunia, Juventus."

Joyeux anniversaire Le Roi !!
.........................................................................................................................................................
Transfer News :

- Juventus Resmi membayar setengah kepemilikan Kwadwo Asamoah dari Udinese sebesar 9 juta Euro. Asamoah 100% milik Juventus dan dikontrak hingga 30 Juni 2017.

- Juventus memperbaharui status kepemilikan bersama (co-ownership) dengan Udinese atas pemain Mauricio Isla dan Cristian Pasquato. Isla tetap di Juventus dan Pasquato tetap di Udinese (atau tetap dipinjamkan ke Bologna sesuai keputusan Udinese nanti).

- Dari youth sector :
# Renew Co-ownership dengan Atalanta atas pemain James Troisi
# Menebus setengah kepemilikan (co-ownership) pemain Luca Del Papa dari Pescara;
# Melepas setengah kepemilikan (co-ownership) atas pemain Riccardo Maniero ke Pescara.
.........................................................................................................................................................

Juventus RESMI mempermanenkan Federico Peluso dari Atalanta dengan nilai transfer 4.8 Juta Euro. Peluso dikontrak hingga 30 Juni 2017.

Foto: Juventus RESMI mempermanenkan Federico Peluso dari Atalanta dengan nilai transfer 4.8 Juta Euro. Peluso dikontrak hingga 30 Juni 2017.
..............................................................................................................................................................

jika sobat pengen tau sejarahnya juventus terbentuk, klik sini sejarah juventus

Read More...